
LUWUK LUWUK POST-Kandidat bakal calon bupati Banggai, Ir. Amirudin Tamoreka, tak ingin pesta demokrasi yang digelar 9 Desember 2020 mendatang tercoreng dengan hal-hal yang negatif.
Kepada simpatisan dan relawan, pria yang akrab disapa Haji Amir ini mengingatkan agar masyarakat menyambut Pilkada dengan suka cita. Tak ada ujar kebencian atau mencaci maki pendukung dan kandidat lain.
“Jangan mencaci maki teman lain. Semua kita sama. Karena ketika kita menutup air orang lain, maka Tuhan juga akan menutup aib kita. Mari kita rayakan pesta ini dengan damai,” ujarnya.
Haji Amir juga meminta agar simpatisan dan relawan AT-FM tidak membedakan kandidat lain. Menurut, semua kandidat adalah orang baik.
“Mari perlakuan kandidat sama. Walaupun cinta saya, tapi ketika mereka mengundang, silahkan hadir,” jelasnya.
Sekali lagi, Haji Amir meminta agar simpatisan maupun relawan AT-FM, tidak takut dikatakan bermain dua kaki atau dituding berafiliasi dengan kandidat lain. “Tidak perlu takut dikatakan main dua kaki atau sepuluh kaki. Persoalan perbedaan kandidat, itu urusan ke 100,” imbuhnya. (and)




![OL_AMIRUDIN TAMOREKA SILATURAHMI AT-FM DI BANGKEP: Bupati Rais D. Adam, Wakil Bupati Salim J. Tanasa, Ketua DPRD Rusdin Sinaling dan Sekreraris Daerah menyambut kedatangan ATFM di Bangkep, Senin (8/2/2021). [Foto: Rifan/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/OL_AMIRUDIN-TAMOREKA.jpg)
![FARID HALUTI Ketua Tim Relawan pemenangan AT-FM dalam kampanye terbatas beberapa waktu lalu. [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/FARID-HALUTI.jpg)
![01_SIDANG PEMBACAAN PUTUSAN _BERITA TSM PEMBACAAN PUTUSAN: Sidang pembacaan putusan Majelis Hakim Bawaslu Sulteng tentang dugaan pelanggaran TSM pasangan AT-FM. Majelis Hakim memutuskan dugaan pelanggaran yang dilaporkan pasangan WinStar tak terbukti secara sah dan meyakinkan. [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2020/12/01_SIDANG-PEMBACAAN-PUTUSAN-_BERITA-TSM.jpg)