Organisasi pemuda ini diharapkan bersama-sama pemerintah menuntaskan kesejahteraan sosial dan ekonomi di masa mendatang.
Bupati Banggai Laut Wenny Bukamo berharap, Karang Taruna menjadi bagian penting yang membawa aspirasi masyarakat kepada pemerintah daerah, terutama berkaitan dengan penanganan sosial.
“Karang Taruna tidak bisa bekerja sendiri, sehingga membutuhkan bimbingan dan arahan dari stakeholder terkait,” tuturnya.
Karang Taruna, kata dia, merupakan wadah yang terbentuk atas dasar kesadaran bersosial. “Kontribusi Karang Taruna cukup penting di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Bupati Wenny juga mendorong Karang Taruna Kabupaten Banggai Laut menjadi organisasi kepemudaan yang mandiri. Hal itu dapat dicapai dengan mengembangkan usaha organisasi.
Ketua Karang Taruna Kabupaten Banggai Laut, Abdul Hafid Kadir, bersepakat untuk terus mendorong pembangunan yang dilaksanakan pemerintah daerah. “Kelahiran Karang Taruna untuk membantu mensejaterahkan masyarakat dan meningkatkan sumber daya manusia,” katanya.
Di masa ini, organisasi pemuda yang telah ada sejak enam dekade lalu itu, juga bakal mengawal proses pesta demokrasi yang aman dan damai. Selain itu, juga dapat terlibat aktif dalam pencegahan Covid-19.
Selain Bupati Wenny Bukamo, pelantikan pengurus Karang Taruna juga dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri Banggai Laut Fauzal SH, MH, perwakilan Polsek Banggai, Kepala Dinas Sosial Wahlan Bukamo serta para kepala organisasi perangkat daerah di lingkungan pemerintah Kabupaten Banggai.
Sehari sebelumnya atau Senin (21/9), dilaksanakan Forum Temu Karya yang dihadiri pengurus di tingkat kecamatan dan dibuka Penjabat Sekretaris Daerah Banggai Laut, Idhamsyah.