LUWUK, LUWUK POST— Enam belas remaja Kota Luwuk tengah beradu talenta melalui bakat suaranya di kafe Daeng Mangge Premium, Minggu (15/11). Kesemuanya memiliki suara yang sangat baik dengan gaya khas tersendiri, namun pada akhirnya hanya 7 peserta saja yang dinyatakan lolos dan mengikuti babak selanjutnya pada tanggal 22 November nanti.
Adu bakat suara tersebut dinamakan Pop Song Competition 2020, dimana pendaftaran telah dibuka sejak tangga; 7 sampai 13 November. “Pop song competition ini tujuannya untuk mencari generasi penerus penyanyi di Kabupaten Banggia kayak Yunita Idol, Brice Adam dan penyanyi berbakat lainnya,” tutur Efendy Adam.
Dengan telah ditemukannya penyanyi berbakat menurutnya, kedepan mereka tidak pusing lagi mencari perwakilan dari Kabupaten Banggai, ketika ada lomba menyanyi baik tingkat Provinsi hingga Nasional. Sehingganya, tidak hanya baik disuara saja, tetapi mereka juga melihat bakat lainnya dari peserta, salah satunya penguasaan panggung. “Lomba solo ini baru pertama kali dilaksanakan di Daeng Mangge,” ungkapnya.
Lomba tersebut menurut Efendy, direncanakan akan menjadi agenda bulanan, agar makin banyak menciptakan penyanyi berbakat di Kabupaten Banggai. “Rencananya peserta tidak hanya Banggai saja, tetapi juga dari Banggai Laut dan Banggai Kepulauan, cuma karena masih pandemi covid, jadi ditunda dulu,” terangnya.
Juri lainnya yakni Paramitha Baharuddin mengaku membuat lomba tersebut karena melihat banyak anak remaja yang ingin memperlihatkan talenta dalam tarik suara, namun masih kurang wadah, sehingganya mereka juga nantinya tidak hanya akan dilatih dalam tarik suara, tetapi juga dilakukan pembentukan mental, sehingga benar-benar siap ketika mengikuti even yang lebih besar lagi. “Kita hanya seminggu menyebar informasi lomba ini, ternyata antusias sangat baik,” ungkap wanita yang bekerja di penjualan mobil Hasjrat Abadi tersebut. (gom)