LUWUK, LUWUK POST—Personel Polsek Toili bersama tim Unit Inafis Satreskrim Polres Banggai melakukan olah TKP kebakaran di Pasar Rakyat Unit 11, Desa Mekarkencana, Kecamatan Toili, Selasa pagi (17/11).
Kapolsek Toili Iptu Candra mengungkapkan, olah TKP dipusatkan pada kios atau lapak yang diduga awal dari sumber api hingga mengakibatkan belasan ruko ludes terbakar. “Dalam kegiatan kita menghadirkan pihak PLN dan dilakukan pengamanan oleh personel Polsek Toili agar olah TKP ini berjalan lancar,” tuturnya.
Meski begitu sudah dilakukan olah TKP, namun tim Inafis belum memastikan penyebab pasti kebakaran. “Hasil olah TKP masih dianalisi atau diselidiki lagi,” katanya.
Sebelumnya, kebakaran hebat melanda Pasar Rakyat Unit 11, Desa Mekarkencana, Kecamatan Toili, yang menghanguskan 18 lapak pedagang, Minggu siang (15/11). Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kerugian materil ditaksir mencapai miliaran rupiah. (awi)