Dispar Banggai Apresiasi Pengembangan Wisata Uwe Bahuk

Luwukpost.id -

LUWUK, LUWUK POST-Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, memberikan apresiasi kepada masyarakat Kelurahan Hanga-Hanga, Kecamatan Luwuk Selatan, bersama pemerintah setempat, yang telah mengembangkan wisata permandian baru, yang disebut Uwe Bahuk.

Sekretaris Dispar, Ella Abdullah, usai melakukan kunjungan mengaku kagum dengan wisata yang letaknya di sekitar kampung sembilan tersebut. “Wisatanya mempunyai potensi yang bisa dikembangkan tinggal yang dibenahi adalah akses jalannya k tempat wisata, karena diperlukan adrenalin yang luar biasa,” tuturnya Selasa (19/1).

Camat Luwuk Selatan, Iskandar Limonu juga memberikan apresiasi atas adanya tempat wisata yang baru saja dibuka tersebut. “Kami telah meninjau lokasi yang digagas oleh masarakat, lokasinya memang cukup bagus, masih alami dan natural sehingga cocok dijadikan objek wisata,” terangnya.

Selain itu, tempat wisata tersebut juga tidak jauh dari pusat Kota Luwuk, yang hanya membutuhkan waktu tidak sampai satu jam. “Warga disana masih mau lakukan pembenahan, seperti buat gazebo dan pendukung lainnya,” ungkapnya.

Makin banyaknya tempat wisata menurutnya, tentu akan berdampak pada perekonomian warga setempat. “Bahuk itu nama jenis kayu, karena disekitar air terdapat sejumlah kayu bahuk, sedangkan Uwe itu bahasa Saluannya air,” pungkasnya. (gom)