![Sunnatan Massal : Karang Taruna, anggota IKLAN, dan Anak berfoto bersama usai pelaksanaan sunnatan massal yang digelar pada Minggu, (28/7), di SDN II Tinangkung. [FOTO : ISTIMEWA]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/07/FB_IMG_1627470805888-300x225.jpg)
“Kami Karang Taruna Bongganan tentu sangat mengapresiasi kegiatan IKLAN ini. Karena kegiatan sunnatan massal itu sangat membantu para orang tua yang tidak punya biaya untuk sunnatan di rumah sakit atau dokter,” jelas Hendra Maud Ketua Karang Taruna Sikarimanang, Rabu (28/7).
Tema yang diangkat IKLAN dalam kegiatan sosial yang ditempatkan di SDN II Tinangkung itu adalah Membangun Mentalitas Anak Melalui Pola Hidup Bersih dan Sehat.
Menurut Hendra tema tersebut sangat cocok dengan kondisi pandemi Covid-19 saat ini. Karena membiasakan anak dengan pola hidup bersih dan sehat akan membantu mengurangi resiko penyebaran Covid-19 terhadap anak.
“Karena, masa kanak-kanak itu adalah masa dimana kita tidak kenal yang namanya bersih terutama saat bermain. Apalagi kita yang di desa. Sehingga di masa pandemi ini kita harus aktif mengajarkan anak bagaimana pola hidup bersih dan sehat,” jelas Hendra.
Lebih penting dari itu, lanjut Hendra, adalah pembangunan mentalitas anak. Pola hidup bersih memang harus sudah diajarkan sejak masa kanak-kanak. Karena hal itu akan menjadi kebiasaan anak, sampai tumbuh dewasa.
“Ya, kitalah orang tua yang harus membiasakan anak dari sekarang. Supaya mental terbawa sampai dia tumbuh dewasa,” ujar Hendra.
Terpisah, Kepala Desa Bongganan, Masno S. Nyaman mewakili pemerintah desa juga memberikan apresiasi tinggi kepada IKLAN yang telah membuktikan pengabdian untuk masyarakat, utamanya di desa Bongganan.
Sebab, menurut dia, di masa Pandemi ini, kesulitan ekonomi masyarakat bisa membuat para orang tua tidak peduli dengan sunnatan anak mereka, meski usia anak mereka sudah layak.
“Saya apresiasi dan berterima kasih kepada IKLAN. Karena dengan begitu, anak-anak yang orang tuanya tidak mampu secara ekonomi menyunnat anaknya, akan terbantu,” ucap Masno.
Karena itu Masno berharap agar IKLAN tidak bosan-bosannya melakukan kegiatan amal tersebut untuk meringankan beban orang tua, utamanya di masa Pandemi ini. Dia yakin kegiatan tersebut mendapat dukungan penuh dari masyarakat.
Sebagai informasi IKLAN merupakan komunitas yang didirikan oleh para petugas kesehatan yang ada di Salakan, dengan fokus sunnatan massal. Sebelumnya, IKLAN telah beberapa kali melakukan kegiatan yang sama di desa yang berbeda. (Rif)
