
SALAKAN, LUWUK POST-Informasi tingkat kelulusan ASN-PPPK Guru tahap II, khususnya di Banggai Kepulauan (Bangkep), baru bisa diketahui pada pekan depan. Hal itu disampaikan Kepala Bidang PGTK Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ramarani, Rabu (22/12).
“Untuk sekarang kita belum bisa mendapat informasi dari Panitia Seleksi Propinsi, berapa total kelulusan PPPK untuk Bangkep,” kata Ramarani ke media ini, di ruang kerjanya.
Pada 20 Desember kemarin, Panitia Seleksi baru memberikan akses informasi kelulusan pada setiap akun email peserta masing-masing. Tapi belum diketahui berapa jumlah total yang lulus.
Saat ini, lanjut dia, PPPK masih dalam tahap masa sanggah. Pada tahapan itu, peserta berkesampatan mengajukan sanggahan atas hasil ujian yang diperoleh.
Sehingga masih ada kemungkinan lulus dan tidak bagi peserta.
“Pada masa sanggah ini, ada permasalahan-permasalahan yang muncul di sana, misalnya berkaitan dengan afirmasi. Kalau misalnya, memungkinkan afirmasinya mencukupi, ya bisa saja yang tidak lulus, jadi lulus. Begitu juga sebaliknya,” jelasnya.
Karena itu, menurut Ramarani, potensi kelulusan khusus PPPK Guru, bisa saja berkurang, pun bisa bertambah, bergantung pada dukungan bukti sanggahan.
Intinya sekarang, pihaknya belum bisa memberikan informasi kelulusan PPPK khusus Guru. Sebab Panitia Seleksi belum menyampaikan informasi tentang itu.
“Paling lambat, 30 Desember data kelulusan total baru dikirim Panitia Seleksi ke kita,” tukas dia
Sebagai informasi, formasi kuota PPPK yang tersedia khusus Guru di Bangkep sebesar 518, yang mendaftar lebih dari 700 orang. (Rif)

