Akademika

10 Posko KKN UMLB Kerja Bakti Bersama Pemerintah Balut

LUWUK, LUWUK POST- 10 Posko Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Luwuk Banggai melaksanakan kerja bakti bersama pemerintah Kabupaten Banggai Laut (Balut) pada Jumat, 5 Agustus 2022.

10 posko ini merupakan mahasiswa UMLB yang melaksanakan KKN di Kecamatan Banggai, Kabupaten Balut.

Selain itu, kerja bakti ini turut diikuti beberapa OPD Balut, Kantor Kecamatan Banggai serta Kelurahan, Desa yang berada di dalam Kecamatan Banggai, Kabupaten Balut.

Adapun 10 posko yang melakukan kerja bakti tersebut, diantaranya yaitu, Posko Kelurahan Lompio, Posko Kelurahan Dodung, Posko KelurahanTanobunununga, selanjutnya, Posko Desa Lampa, Posko Desa Tinakin laut serta Posko Desa Potilpoloba, Posko Desa Kokini, Posko Desa Dangkalan hingga Posko Desa Lambako dan Posko Desa Pasir Putih.

Dikatakan, bentuk kerja bakti ini dilakukan ialah bagian dari kepedulian mahasiswa serta pemerintah Balut dalam menjaga kebersihan lingkugnan.

Dimana antusias kegiatan ini, juga bagian dari silaturahmi dan sosialisasi Kampus UMLB yang dilakukan oleh mahasiswa KKN angkatan 32 tahun 2022.

“Iya selain kerja bakti terhadap lingkungan sekitar, hal ini merupakan guna meningkatkan silaturahmi antar pemerintah Balut hingga Kecamatan, Kelurahan dan Desa, terlebih kepada masyarakt sekitar,” ujar Sahraen Sibay, dalam keterangan singkat melalui pesan WhatsApp kepada awak media koran cetak ini, Jumat, 5 Agustus 2022.

Ia menambahkan, 10 posko yang didampingi 3 Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yakni Mukhtar Lutfi, Khairul Akbar dan Sahraen Sibay (Saya sendiri, red) terus berupaya kolaborasi bersama pemerintah Balut.

Terlebih, hadir sebagai perguruan tinggi ditengah-tengah masyarakat, tentunya dapat saling bersinergitas antar mahasiswa, pemerintah dan masyarakat dalam membangun Kabupaten Balut. (dat)