
Momen penerimaan mahasiswa KKN-MB Unismuh Luwuk di Kabupaten Bangkep, pada Selasa, 18 Juli 2023. [Dokumentasi : Istimewa]
Luwukpost,id – Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan (Pemda Bangkep) menyambut kedatangan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Mobilisasi Berkemajuan (KKN-MB), angkatan 34 Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Luwuk, pada Selasa, 18 Juli 2023.
Sebanyak 310 peserta KKN Unismuh Luwuk, disambut hangat oleh Asisten II, Iswan Saleh, yang mewakili PJ.Bupati Bangkep Ihsan Basir, bertempat di Kantor Bappeda dan Litbang Bangkep.
Hadir dalam pengantaran peserta KKN-MB Unismuh Luwuk, Wakil Rektor I Bidang Akademisi, Mustafa Abd Rahim, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Agung K Djibran, serta Ketua LP3M Risno Mina dan Sekretaris BPH Unismuh Luwuk, Sahraen Sibay.
Wakil Rektor I, Mustafa Abd Rahim dalam sambutannya menyampaikan, sebelumnya Unismuh Luwuk pernah melakukan kegiatan KKN pada tahun 2019 di wilayah Bangkep.
“Kalo tidak salah itu di pusatkan di Desa Patukuki, Kecamatan Peling Tengah. Alhamdulillah kami datang kembali lagi” ujarnya.
Ia mengatakan, ada 310 mahasiswa yang menjalani KKN selama sebulan, dengan diberikannya pembekalan selama dua hari, semoga bisa membantu peningkatan program untuk masyarakat Bangkep.
Ada 4 Tridharma yang coba diterjemahkan, kata Mustafa, satu dharma diantaranya yakni tentang pengabdian.
Disamping itu, dirinya menuturkan, pihak Pemda Bangkep tak perlu sungkan atau khawatir untuk menegur mahasiswa, jika selama menjalani KKN- MB terdapat kesalahan.
Begitupun dengan mahasiswa, apa yang telah diberikan selama pembekalan, diharapkan bisa diterjemahkan dengan baik.
Selama 40 hari, tentunya mahasiswa akan diperhadapkan hingga mengenal dunia kampus yang sebenarnya.
Kampus yang dimaksud adalah kampus kehidupan. “Kalau di kampus kita dibekali ilmu, tapi disini kita akan diperhadapkan dengan dunia kampus sebenarnya,”ucap Mustafa.
Dirinya berpesan pula agar mahasiswa mampu untuk membangun komunikasi serta konsultasi bersama DPL, Pemda, pemerintah Kecamatan, pemdes dan masyarakat selama menjalankan programnya.
“Sebab jika itu terputus, maka tidak ada yang bisa kita harapkan,”tandasnya.
Mewakili Bupati PJ. Bupati Bangkep, dalam sambutan tertulis, Asisten II Bangkep, Iswan Saleh menyampaikan, selamat datang kepada para mahasiswa KKN Unismuh Luwuk.
Ucapan terimakasih pula bagi pihak Kampus yang telah memilih wilayah Bangkep menjadi lokasi KKN mahasiswa sebagai wadah untuk mengaplikasikan ilmunya.
Semoga dengan adanya KKN ini dapat membantu dan mendukung Pemda dalam mengambangkan sektor serta potensi yang ada, hingga berinteraksi di tengah masyarakat, khususnya pada 4 Kecamatan.
Pelaksanaan KKN, kata Asisten II, dimaknai dengan sebuah proses pelajaran, untuk itu diharapkan mahasiswa mampu mengabdikan diri terhadap masyarakat, terlebih turun langsung secara nyata di tengah masyarakat.
Sehingganya, diharapkan pula untuk bisa mendidik, berbagi ilmu serta memberikan pemberdayaan terkini terhadap situasi saat ini, hingga berbagi ilmu yang telah didapatkan melalui Universitas.
Berkaitan dengan hal tersebut, PJ. Bupati Bangkep meminta agar seluruh stake holder baik Pemda maupun Pemdes dapat mendukung kelancaran program nyata mahasiswa KKN.
“Sehingganya, program KKN bisa terlaksana dan lancar, serta bisa memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Kabupaten Bangkep,”ucap Asisten. (dat)