Membanggakan, Peserta Pelatihan Kewirausahaan Dinas KUKM Hasilkan Produk Baru Khas Banggai

Luwukpost.id -

LUWUK, ( luwukpost.id ) – Peserta pelatihan Kewirausahaan Dinas Koperasi dan UKM (KUKM) Banggai yang terdiri dari puluhan pelaku UMKM daerah berhasil melahirkan produk baru, khas Kabupaten Banggai dari pengolahan cabai dan tomat.
Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari, sejak Selasa (28/5/2024) itu, resmi ditutup oleh Kepala Dinas KUKM Kabupaten Banggai, Helena Padeatu pada Kamis (30/5/2024).
Dalam sambutannya, Helena menegaskan bahwa pelatihan kewirausahaan yang dilaksanakan Dinas KUKM sebagai salah satu dari bahagian kecil program yang di dorong Bupati Amirudin melalui dinas terkait untuk meningkatkan pengembangan produk dan pelaku UMKM.
Dengan bangganya Helena mengumumkan bahwa ada 18 jenis produk baru dari olahan cabai dan tomat khas Banggai hasil kreasi para peserta pelatihan kewirausahaan.
“Kini para pelaku UMKM binaan, bukan hanya berhasil memproduksi aneka sambal, juga pertama kalinya membuat saos dan sirup tomat khas Banggai. Mengenai rasa dan aromanya bisa di adu dengan yang di jual di supermarket,” bebernya.
Helena berharap agar para peserta pelatihan dapat memanfaatkan ilmu dan ketrampilan olahan cabai dan tomat sehingga dapat menambah pendapatan pelaku UMKM daerah dan unggul bersaing dengan produk-produk luar.
“Semoga pelaku binaan UMKM Kabupaten Banggai bisa menjadi pelaku UMKM yang produk-produknya diperhitungkan oleh daerah lainnya,” tandasnya.
Salah satu perwakilan Forum UMKM, Nani mengungkapkan kekagumannya pada terobosan pelatihan kewirausahaan Dinas KUKM, dimana menggabungkan teori dan praktek langsung.
“Untuk pertama kalinya saya mengikuti kegiatan pelatihan kewirausahaan yang menggabungkan antara teori dan praktek. Ini sangat luar biasa, terima kasih Bupati Banggai Amirudin dan kadis KUKM Helena,” ucapnya.
Adapun produksi hasil olahan selama pelatihan diantaranya, bumbu dasar merah, sambal bawang, sambel terasi, sambel hijau, saus tomat, saus sambel, sambel tomat, sirup tomat, abon cabe rumput laut.
Kemudian berturut-turut, abon sapi, abon cabe bawang goreng, abon cabe orginal dan abon cabe teri, serta minyak cabe chili oil. (*/ASW)