BRI Permudah Akses Kepemilikan Rumah Lewat Info Lelang Digital

Luwukpost.id -

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menawarkan solusi bagi masyarakat yang ingin memiliki properti dengan harga terjangkau melalui platform Info Lelang BRI. Melalui situs resmi infolelang.bri.co.id, warga kini dapat mengakses berbagai aset lelang, mulai dari rumah tinggal, ruko, hingga lahan kosong, secara transparan dan efisien.

Pimpinan BRI Cabang Luwuk, Said Salmin, menyatakan bahwa langkah ini merupakan wujud komitmen BRI untuk mendukung pemerataan kepemilikan aset dan meningkatkan literasi digital.

“Kami ingin menghadirkan kemudahan bagi masyarakat yang sedang mencari rumah atau properti lainnya dengan cara yang aman, cepat, dan terjangkau,” ujar Said pada Jumat (15/8/2025).

Menurut Said, platform digital ini memungkinkan proses lelang dilakukan sepenuhnya secara daring.

Calon pembeli tidak perlu lagi datang ke lokasi lelang, cukup mendaftar, memilih aset, dan mengajukan penawaran dari rumah. Informasi yang disajikan pun lengkap dan detail, mencakup foto properti, jumlah kamar, daya listrik, hingga status sertifikat.

Baik individu maupun badan usaha dapat berpartisipasi dalam lelang ini. Peserta hanya perlu mendaftar dan melengkapi dokumen seperti KTP, NPWP, dan rekening bank atas nama sendiri.

“Kami berharap masyarakat semakin tertarik terhadap peluang ini dan memanfaatkannya secara optimal, karena banyak aset lelang yang ditawarkan dengan harga lebih murah dari harga pasar,” tambah Said.

Selain harga yang lebih kompetitif, keunggulan lain dari Info Lelang BRI adalah legalitas yang terjamin, karena bekerja sama dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL). Ini menjadikan platform tersebut sebagai kesempatan emas bagi masyarakat yang ingin berinvestasi properti dengan cerdas.(*/End)

Komentar