
LUWUK, LUWUK POST—Universitas Tompotika (Untika) Luwuk merespons dampak pandemi Covid-19 terhadap civitas akademiknya.
Kampus di bawah pimpinan Rektor Musdar Amin itu, memberikan subsidi kepada seluruh mahasiswa. Subsidi diberikan berupa pemotongan Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP) dan biaya SKS.
Wakil Rektor I Bidang Akademik, Untika Luwuk, Dr. Isnanto Bidja, SH, MH, mengatakan, Universitas Tompotika telah mengambil keputusan untuk merespons dampak pandemi. Terlebih dampak langsung terhadap mahasiswa. “Untika memberikan subsidi. Berupa potongan untuk BPP sebesar 150 ribu, dan subsidi biaya SKS sebesar Rp 15 ribu,” ungkapnya.
Isnanto berharap, subsidi itu dapat meringankan beban mahasiswa. Semula biaya BPP mahasiswa per semester sekira 1,1 juta. Sementara biaya SKS, normalnya sebesar Rp 20 ribu per SKS. “Jadi kalau mahasiswa mengambil 10 SKS, ia mendapatkan potongan sekira Rp 150 ribu. Kalau mengampu 20 SKS, mendapatkan subsidi Rp 300 ribu,” tuturnya.
Ia tidak memungkiri bahwa sebagai penyelenggara pendidikan, kampus pun ikut terdampak oleh pandemi Covid-19.“Meskipun begitu kami memutuskan membantu mahasiswa dengan memberikan subsidi untuk semua mahasiswa,” katanya. (ris)

![OL_AMIRUDIN TAMOREKA SILATURAHMI AT-FM DI BANGKEP: Bupati Rais D. Adam, Wakil Bupati Salim J. Tanasa, Ketua DPRD Rusdin Sinaling dan Sekreraris Daerah menyambut kedatangan ATFM di Bangkep, Senin (8/2/2021). [Foto: Rifan/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/OL_AMIRUDIN-TAMOREKA.jpg)
![ANUGERAH PWI PENGHARGAAN PWI: Bupati Banggai Herwin Yatim saat menerima Anugerah Kebudayaan PWI 2021 bersama 9 bupati/walikota pada puncak peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2021 di Jakarta, Selasa (9/2). [FOTO ISTIMEWA]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/ANUGERAH-PWI.jpeg)
![BNNP Sulteng PEMAPARAN TENTANG NARKOBA: Kepala BNNP Sulteng, Brigjen Pol. Monang Situmorang bersama Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto saat menyambangi Mapolres Banggai, Selasa (9/2). [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/BNNP-Sulteng.jpeg)

![RDP BNNK RDP BNNK: Rapat dengar pendapat (RDP) Komisi III, DPRD Banggai, terkait hibah tanah untuk pembangunan kantor BNNK Banggai. [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/RDP-BNNK.jpg)