
LUWUK, LUWUK POST-Sebuah pos trantib di pertigaan Pasar Simpong, Kecamatan Luwuk Selatan, terkesan mubazir. Sebab, pos tersebut tidak lagi dihuni aparat terkait, dan hanya ditempati oleh pedagang.
Salah seorang warga turut mempertanyakan sikap pengelola pasar UPT Pasar yang enggan mengembalikan fungsi dari pos trantib tersebut. “Selama ini hanya didiamkan, anehnya saat pengawasan kembali diperketat, bukan pos tersebut yang digunakan, tetapi dibangun pos baru,” tuturnya, Rabu (2/9).
Seorang pedagang pasar, Baharudin L Agi mengaku, tidak diperhatikannya pos trantib menjadi gambaran pengelola pasar dan pihak terkait terkesan cuek dan hanya memikirkan keuntungan pribadi. “Itulah kesemrautan wajah pasar Simpong, bangunan Pemda diperjual belikan oleh mereka yang diamanahi oleh negara untuk mengawasi dan mengontrol pasar Simpong,” ungkapnya.
Ia mengaku, pos trantib yang berdiri di pertigaan bagian pantai semestinya sebagai tempat penjagaan pasar Simpong. Namun yang terjadi saat ini sudah dijual ke pedagang. “Cuman sampai saat ini kami belum tau oknum yang menjual, saran kami saya kira ini perlu diusut karena Pemda pasti dirugikan karna dibangun pakai uang negara,” pungkasnya. (gom)

![OL_AMIRUDIN TAMOREKA SILATURAHMI AT-FM DI BANGKEP: Bupati Rais D. Adam, Wakil Bupati Salim J. Tanasa, Ketua DPRD Rusdin Sinaling dan Sekreraris Daerah menyambut kedatangan ATFM di Bangkep, Senin (8/2/2021). [Foto: Rifan/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/OL_AMIRUDIN-TAMOREKA.jpg)
![ANUGERAH PWI PENGHARGAAN PWI: Bupati Banggai Herwin Yatim saat menerima Anugerah Kebudayaan PWI 2021 bersama 9 bupati/walikota pada puncak peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2021 di Jakarta, Selasa (9/2). [FOTO ISTIMEWA]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/ANUGERAH-PWI.jpeg)
![BNNP Sulteng PEMAPARAN TENTANG NARKOBA: Kepala BNNP Sulteng, Brigjen Pol. Monang Situmorang bersama Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto saat menyambangi Mapolres Banggai, Selasa (9/2). [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/BNNP-Sulteng.jpeg)
![sidak pasar FASILITAS TIDAK MENDUKUNG: Sejumlah aparat gabungan yakni Satpol-PP dan juga TNI saat menegur warga yang tidak menggunakan masker di Pasar Simpong, Senin (8/2). [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/sidak-pasar.jpg)
