![KAMPANYE TATAP MUKA: Calon Bupati Banggai, Amirudin Tamoreka melaksanakan kampanye tatap muka dengan masyarakat. [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2020/10/AT-FM-LUWUK-TIMUR-300x167.jpg)
LUWUK TIMUR, LUWUK POST-Kunjungan kampanye dan tatap muka calon Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin Tamoreka di wilayah Kecamatan Luwuk Timur, didampingi langsung oleh Ketua Tim Koalisi Batia Silsilia Hajar dan politisi Partai Golkar, Syamsulbahri Mang, mendapat sambutan baik dari masyarakat setempat.
Menurut Ir. H. Amirudin Tamoreka, saat ini dirinya bersama tim AT-FM telah mengunjungi hampir 200 lebih desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Banggai, dalam rangka kampanye politik sekaligus untuk mengetahui lebih dekat apa yang menjadi keluhan rakyat selama ini.
“Kurang lebih 200 desa telah kami kunjungi. Tujuannya untuk mendengar dan melihat langsung keluhan masyarakat yang ada di desa-desa yang ada di Kabupaten Banggai,” ujar Amirudin Tamoreka, di hadapan warga Desa Bukit Mulia.
Dari hasil kunjungan tesebut, Amirudin menemui sejumlah persoalan. Antara lain mahalnya biaya pendidikan dan kesehatan, serta persoalan-persoalan di bidang pertanian, seperti jalan tani yang masih rusak dan petani yang kekurangan pupuk.
“Masih banyak lagi persoalan yang disampaikan masyarakat selama kami turun ke desa. Hampir semua sama,” ucapnya.
Menyikapi keluhan tersebut, Amirudin berjanji akan menyelesaikan persoalan-persoalan yang dialami masyarakat saat dirinya terpilih menjabat sebagai Bupati Banggai.
“Sejumlah persoalan yang menjadi keluhan masyarakat akan kami tampung dan akan kami jawab setelah kami dipercayakan menjabat. Saat ini telah ada program yang masuk dalam visi-misi kami yang dapat menjawab sejumlah keluhan rakyat Banggai, seperti sekolah gratis, pupuk gratis, kesahatan gratis, dan masih banyak lagi program kami yang tercantum dalam program visi-misi kami,” jelasnya.
Selain yang telah disebutkan itu, Amirudin Tamoreka juga akan menyiapkan ambulans dering, peningkatan ekonomi masyarakat pedesaan melalui program Bumdes dengan memberikan modal usaha sebesar Rp 500 juta per BUMDes, serta Rp 1 juta untuk satu pekarangan yang akan diberikan kepada ibu-ibu rumah tangga. (*/and)




![OL_AMIRUDIN TAMOREKA SILATURAHMI AT-FM DI BANGKEP: Bupati Rais D. Adam, Wakil Bupati Salim J. Tanasa, Ketua DPRD Rusdin Sinaling dan Sekreraris Daerah menyambut kedatangan ATFM di Bangkep, Senin (8/2/2021). [Foto: Rifan/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/OL_AMIRUDIN-TAMOREKA.jpg)
![01_SIDANG PEMBACAAN PUTUSAN _BERITA TSM PEMBACAAN PUTUSAN: Sidang pembacaan putusan Majelis Hakim Bawaslu Sulteng tentang dugaan pelanggaran TSM pasangan AT-FM. Majelis Hakim memutuskan dugaan pelanggaran yang dilaporkan pasangan WinStar tak terbukti secara sah dan meyakinkan. [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2020/12/01_SIDANG-PEMBACAAN-PUTUSAN-_BERITA-TSM.jpg)
