BANGGAI, LUWUK POST-Bantuan kepada pelaku UMKM memasuki babak baru. Pemerintah Kabupaten Banggai Laut telah menyelesaikan pendataan.
“Sekarang prosesnya sudah di perbankan, di Himpunan Bank Negara (Himbara),” jelas Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Banggai Laut, Hasbullah Talaba, pekan lalu.
Meski begitu, tugas pemerintah daerah belum tuntas. Apabila terjadi kekeliruan administrasi, Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan tetap membantu untuk menyelesaikan. “Misalnya salah NIK (Nomor Induk Kependudukan) itu kita bantu untuk betulkan agar mereka tetap menerima hak,” katanya.
Total jumlah UMKM yang diusulkan pemerintah daerah menerima bantuan sebanyak 2.039. Setiap UMKM menerima Rp 2.400.000. “Jadi dari bank langsung ke rekening penerima,” tuturnya.
Sementara itu, informasi yang dihimpun koran ini, pendataan UMKM tidak hanya dilakukan pemerintah daerah. Namun, Himbara juga menjaring penerima. Terutama yang menjadi mitra perbankan pelat merah.
Namun, hingga saat ini belum diketahui jumlah penerima yang telah didata oleh sejumlah perbankan Negara di Kabupaten Banggai Laut. (ali)
