Hadapi Massa dengan Kesabaran

Luwukpost.id -

LUWUK, LUWUK POST-Direktur Samapta Polda Sulteng AKBP Barliansyah menggelar asistensi fungsi Satuan Sabhara di Polres Banggai, Kamis (5/11). Dalam kegiatan tersebut, dia mengecek langsung proses latihan Dalmas.

Dalam arahannya, AKBP Barliansyah mengatakan, kedatangannya tersebut dalam rangka melihat seberapa jauh kemampuan personel Polres Banggai, khusunya Satuan Sabhara dalam melaksanakan pengendalian massa.

“Saya sudah melihat langsung proses gladi maupun latihan Dalmas ini. Terima kasih atas pelaksanaannya dan secara umum sudah cukup bagus,” kata dia.

Dia menjelaskan, dalam melaksanakan tugas penanganan massa harus dalam bentuk ikatan kesatuan dan satu perintah. “Dan yang harus dilakukan dalam melakukan pengendalian massa adalah kesabaran,” kata Barliansyah.

Perwira dua melati ini menerangkan, tidak akan pernah menjadi profesional suatu kegiatan tanpa adanya suatu latihan. “Pesan bapak Kapolda kepada kita semua untuk selalu menjadi anggota Polri yang humanis agar bisa dicintai masyarakat,” terangnya.

Terpisah, Kasat Sabhara Polres Banggai Iptu Jimyarto mengatakan, tujuan kedatangan Direktur Samapta Polda Sulteng bersama tim, selain untuk melakukan asistensi juga mengecek ke kesiapsiagaan personel serta jumlah kelengkapan dan sarana pendukung, diantaranya kendaraan bermotor dan alutsista milik Satuan Sabhara Polres Banggai.

“Kepada anggota Sabhara  Dir (AKBP Barliansyah_red) berpesan untuk  lebih meningkatkan patroli ke daerah-daerah rawan kamtibmas dengan tetap memperhatikan keselamatan diri. Sambangi masyarakat yang membutuhkan perlindungan polisi,” tuturnya. (awi)