
Upacara yang dilangsungkan di pelataran Kantor Bupati, tepat pada Kamis, 3 November 2022 itu, dipimpin langsung Pj. Bupati, Ihsan Basir, dihadiri unsur Forkopimda, Para Pejabat Daerah, serta Pegawai di Lingkup Pemerintah Daerah.
Bupati, saat membawakan sambutannya, meminta agar tema peringatan HUT daerah yang bermakna mengajak untuk membangun daerah itu, bukan sebatas retorika dan slogan tanpa makna.
“Tema ini hendaknya bukan sekedar retorika belaka dan slogan tanpa makna,” ujar Bupati.
Tema tersebut, lanjut dia, semestinya dimaknai oleh semua pihak sebagai ajakan dan tekad dalam bertindak dan beraksi nyata di daerah.
Selain soal makna, Bupati juga mengajak semua pihak agar tidak membatasi upacara tersebut sebagai kegiatan seremonial belaka, melainkan, bisa dimaknai sebagai momentum peringatan sejarah 23 tahun daerah.
Sebab, menurutnya, selain keberhasilan, juga masih terdapat beragam masalah yang tentu harus menjadi catatan dan atensi bagi seluruh komponen masyarakat di daerah ini.
“Terdapat beragam keberhasilan sekaligus terbentang sejumlah tantangan dan persoalan yang harus menjadi catatan dan perhatian seluruh komponen masyarakat di Daerah ini,” ungkapnya.
Ajakan untuk menghentikan segala bentuk swasangka, memperbanyak cakrawala sosial, saling menghormati, serta sayang-menyayangi juga digaungkan Bupati demi kemajuan bersama.
“Mari kita bekerjasama bergandengan tangan dengan penuh semangat dan menunjukan jati diri sebagai pejuang-pejuang Kabupaten Banggai Kepulauan, demi kemajuan daerah,” pinta Bupati. (Rif)
