Berita

Hampir Setengah abad, PT BSS Memberikan Kontribusi di Banggai

LUWUK, ( luwukpost.id ) – PT Banggai Sentral Sulawesi ( PT BSS ) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang General Contractor dan Supliers sudah cukup lama berkarir dan eksis di Kabupaten Banggai, dan sudah berdiri sekitar 49 tahun di Kabupaten Banggai, tentunya PT BSS telah banyak memberikan kontribusi di tanah Banggai.

Senada dengan yang di sampaikan Onesimus Suriadi selaku Manager Bidang Jasa Umum ( General Services ) PT Banggai Sentral Sulawesi ( PT BSS ), merinci bahwa PT BSS, dengan Akte Pendirian Perusahaan No. 107, tanggal 31 Maret 1975 oleh Notaris : R. Soebiono Danoe Sastro, Surabaya, Akte Perubahan No. 183, tanggal 24 Agustus 1977 oleh Notaris : R. Soebiono Danoe Sastro, Surabaya, yang mana keduanya telah disahkan dengan SK Menteri Kehakiman tanggal 17 Pebruari 1978. No. Y.A. 5/77/8 dan diumumkan dalam Berita Negara, tanggal 5 Mei 1992 No. 36, Tambahan No : 2005/1992

“PT BSS perusahaan dengan lingkup kerja yang luas,” jelasnya.

Ones menerangkan Sesuai dengan Visi PT BSS menjadi salah satu perusahaan kontraktor yang baik dan terpercaya di Indonesia pada tingkat harga yang bersaing dengan membudayakan keselamatan dan kesehatan kerja serta lingkungan disetiap aktivitasnya, dan Misinya membangun dan mengembangkan jaringan yang kuat untuk pasar domestic, membangun suatu tim managemen yang kuat dan baik melalui pengembangan sumber daya manusia, menjadi salah satu kontraktor yang baik dalam bidang konstruksi dan jasa umum, menjadi bagian dari pengembangan industry energy dibagian timur Indonesia, mengembangkan divertifikasi usaha dalam waktu 5 tahun mendatang, dan melaksanakan system manajemen mutu dan K3L ( Keselamatan dan Kesehatan Kerja serta Lingkungan ) dengan benar.

Tidak hanya itu, Our Bisnis PT BSS, bergerak dalam bidang Jasa Umum ( General Services ) yang meliputi pekerjaan seperti, jasa umum untuk mendukung kegiatan pemboran, persewaan alat berat, kendaraan ringan, kendaraan transportasi logistic ( Moving), penyedia akomodasi (Portcamp), Genset, Lighting Tower, Fasiltas Terminal Khusus, Kegiatan Bongkar muat barang, dan penyedia tenaga kerja.

Kemudian dalam bidang konstruksi (Construction) meliputi pekerjaan konstruksi dan/atau sipil seperti, pembangunan gedung perkantoran, industry, gudang atau warehouse, mesa tau dormitory, pelabuhan/jetty, jembatan, jalan raya, dan penyiapan lahan

Sementara terminal khusus / jetty yang dapat digunakan untuk melayanikepentingan umum di lingkup migas dan sumber daya energy mineral, dan untuk warehouse dan yard berada dilokasi dekat terminal khusus perusahaan juga terdapat fasilitas yang lengkap dan dijaga oleh tenaga keamanan

Ones menambahkan bahwa Our Eksperience PT BSS, yaitu kegiatan jasa umum ( general service ) loading unit RIG PT Pertamina Drilling Services Indonesia ( PDSI ) keatas Brage di terminal khusus perusahaan, kemudian bertugas untuk Moving unit RIG PT Pertamina Drilling Services Indonesia ( PDSI ) di yard perusahaan, menunjang kegiatan di PT Petra Driling Contractor di Sumur Wolai, pembangunan kantor Bupati Banggai di Luwuk tahun 2008, penyiapan lahan lokasi kerja pemboran Senoro gas Development, dan konstruksi bangunan dormitory PT Pertamina EP di CPP Matindok.

Menariknya PT BSS mempunyai Asset yang cukup lengkap dan mumpuni seperti, Crane ( crawler dan mobile), truck mounted crane, forklift, ligh vehicle MPV, SUV, double cabin (4×4), low bed, high bed, generator, backhoe loader, lighting tower, portacamp, wharehouse dan yard, asphaltfinisher, terminal khusus/jatty, camp/mess, exsavator, motor grader, fire truck, dan bulldoze.

“ kami mempunyai persediaan asset yang cukup lengkap saat ini,”tutup Onesimus.(*/Fil)