BeritaMetroPendidikan

Diknas Banggai Luncurkan Starlink di Lima Sekolah

LUWUK, LUWUKPOST.ID – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banggai telah mengambil langkah inovatif dengan memasang Starlink di 5 sekolah.

Pemasangan Starlink di sekolah-sekolah menunjukkan keberanian Dinas Pendidikan dalam menerapkan inovasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah.

Yuliati Lamaka selaku Kasi kelembagaan dan sarana prasarana bidang kebinaan SMP, menyatakan Starlink akan memberikan akses internet yang lebih baik dan stabil bagi sekolah-sekolah di Kabupaten Banggai, terutama di wilayah terpencil yang sulit menjangkau jaringan internet konvensional.

” Di karenakan harganya yang cukup mahal, kita baru stok 5, dan ini untuk di pakai 15 sekolah, 1 Starlink untuk 3 sekolah,” tutur Yuli kepada awak media pada, Rabu (4/9/2024) di ruang kerjanya.

Menurutnya, dengan akses internet yang lebih baik, sekolah-sekolah dapat memanfaatkan berbagai sumber belajar digital, seperti video pendidikan, platform e-learning, dan perangkat lunak pendidikan lainnya. Ini akan meningkatkan kualitas pembelajaran dan menjadikan proses belajar-mengajar lebih interaktif dan menarik.

” Untuk saat ini, Starlink baru terpasang di sekolah yang berada di Batui Lima,”tambahnya.

Untuk memaksimalkan penggunaan Starlink, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banggai memilih untuk memasang perangkat di 3 sekolah yang lokasinya berdekatan.

Hebatnya, jarak antar sekolah yang bisa di jangkau mencapai ratusan kilometer, langkah ini diambil untuk memastikan konektivitas yang lebih optimal.(fil)