Bupati Ir. Amirudin dan Kadis Syafrudin Hinelo Ucapkan Selamat HUT IGTKI Banggai 2025

Luwukpost.id -

Bupati Ir. Amirudin bersama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banggai, Syafrudin Hinelo, turut mengapresiasi serta mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) kepada  Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Banggai tahun 2025.

Ucapan selamat disampaikan sebagai bentuk dukungan terhadap kiprah IGTKI dalam membangun pondasi pendidikan anak usia dini di daerah Kabupaten Banggai.

Dalam pernyataannya, Bupati Ir. Amirudin menyampaikan penghargaan tinggi kepada seluruh guru PAUD yang tergabung dalam IGTKI. Ia menilai, peran IGTKI sangat strategis dalam mencetak generasi cerdas dan berakhlak mulia sejak usia dini.

“Tanpa kontribusi para guru PAUD dan IGTKI, pendidikan anak usia dini di Kabupaten Banggai tidak akan berkembang seperti saat ini,” ujar Bupati.

Bupati juga berharap IGTKI terus meningkatkan profesionalisme pendidik serta menghadirkan inovasi dalam metode pembelajaran, agar anak-anak tumbuh menjadi pribadi berkualitas yang siap menghadapi tantangan zaman.

Senada dengan itu, Kadis Diskdikbud Banggai, Syafrudin Hinelo, juga memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada IGTKI. Ia menekankan pentingnya peran organisasi tersebut dalam membina guru-guru PAUD dan meningkatkan mutu pendidikan sejak dini.

“Kami berkomitmen mendukung program dan kegiatan IGTKI. Pendidikan anak usia dini adalah pondasi utama bagi pembangunan karakter generasi masa depan,” tegasnya.

Kadis Pendidikan juga berharap IGTKI terus menjadi garda terdepan dalam mendukung visi dan misi pendidikan di Kabupaten Banggai, serta menjalin sinergi kuat dengan pemerintah daerah.

Peringatan HUT IGTKI tahun ini menjadi momentum penting untuk memperkuat semangat para guru PAUD dan mendorong kolaborasi lebih erat antara organisasi profesi dan pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan anak usia dini di Kabupaten Banggai. ***

Komentar