SALAKAN, LUWUK POST—Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) terus berupaya mengejar target perekaman KTP-Elektronik bagi warga yang akan menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Propinsi Sulawesi Tengah, pekan depan.
Plt Kepala Dinas Dukcapil Bangkep Harli A. Massenge menyebut, masih sekitar 2000 warga wajib KTP-el Bangkep yang belum melakukan perekaman.
Di gelombang pertama program jemput bola (jempol) Dukcapil kata Harli, pihaknya telah berhasil mendistribusi 2000 keping KTP-el warga yang sudah perekaman.
“Sebelumnya, sekitar empat ribuan lebih warga yang belum perekaman (KTP-el) di gelombang pertama program jempol kita, kita sudah selesaikan hampir dua ribuan,” jelas Harli di ruang kerjanya, Selasa (2/12/2020).
Di gelombang kedua ini lanjut dia, berdasarkan edaran KPU dalam rangka sukses pilkada, pihaknya mengupayakan mencapai target sisa yang berjumlah dua ribuan itu sebelum pilgub.
Harli mengakui capaian targetnya sedikit lambat karena masih ada beberapa kendala teknis yang sering dihadapi. Diantaranya, rendahnya tingkat partisipasi masyarakat, dan juga keterbatasan fasilitas pelayanan.
“Misalnya saat pelaksanaan program jempol gelombang pertama di seluruh wilayah kecamatan sebelumnya, masih banyak warga yang belum perekaman KTP-el tidak datang. Padahal sudah diimbau,” ucapnya.
Sedangkan untuk fasilitas pelayanan sambung Kadispora itu, mesin cetak KTP-el yang hanya berjumlah satu unit itu terkadang memperlambat pelayanan saat sedang melayani banyak warga yang ingin melakukan perekaman.
Selain itu kata dia, letak geografis beberapa desa yang ada di wilayah perbukitan seperti Tatarandang, Osan, Alul dan lain-lain. Kata dia, mustahil bisa dijangkau kalau menggunakan bis.
“Kalau soal blanko KTP-el, di Dukcapil Bangkep saat ini tersedia kurang lebih 9000 keping. Dan itu bukan hanya untuk yang perekaman tapi juga untuk yang mau mengganti elemen data identitasnya, seperti pergantian status dan mata pencaharian,” pungkas Harli.
Meski demikian, pihaknya yakin dapat menghampiri pencapaian terget tersebut sebelum hari penyelenggaraan pilgub. (tr-01)

![OL_Harly Dg Massenge Harli Massenge. [Foto : Rifan/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/01/OL_Harly-Dg-Massenge.jpg)