LUWUK, LUWUK POST-Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Pasar Simpong, Kecamatan Luwuk Selatan, diprediksi akan banyak dihiasi oleh pemilih yang menggunakan formulir C5 atau keterangan pindah memilih.
Pasarnya dari ribuan warga yang berjualan di satu-satunya pasar tradisional di Kota Luwuk tersebut, banyak juga dari mereka yang berasal dari luar kota yang jaraknya lumayan jauh. “Di sini ada pedagang dari Kecamatan Bualemo dan juga dari Kecamatan Toili,” tutur Kepala KUPT Pasar Simpong, Suwandi Daud, Selasa (8/12).
Olehnya ia meminta kepada pedagang yang tidak ingin balik ke kampung mereka, segera melapor kepada pemerintah setempat untuk dibuatkan keterangan memilih di TPS Pasar Simpong. “Segera menghadap ke kelurahan Simpong biar segera diurus,” pintanya.
Amatan Luwuk Post, TPS 5 di Pasar Simpong menggunakan sebagian badan jalan. Namun tidak menghalangi pengendara yang melintas. (gom)

![sidak pasar FASILITAS TIDAK MENDUKUNG: Sejumlah aparat gabungan yakni Satpol-PP dan juga TNI saat menegur warga yang tidak menggunakan masker di Pasar Simpong, Senin (8/2). [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/02/sidak-pasar.jpg)
![PASAR SIMPONG LANGGANAN MACET: Puluhan pengendara berdesakan ketika memasuki pasar Simpong, Rabu (13/1). Hal tersebut dikarenakan masih adanya warga yang berjualan di badan jalan. [Foto: Taufik Basri/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/01/PASAR-SIMPONG.jpg)
![JALAN MASUK PASAR JALAN MASUK SEBENARNYA: Sebuah rambu yang menunjukan tempat masuk menuju Pasar Simpong, masih kerap dilanggar oleh pengendara, seperti yang terlihat Rabu (13/1). [Foto: Taufik Basri/Luwuk Post]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/01/JALAN-MASUK-PASAR.jpg)

![DISHUB PASAR SIMPONG DIJAGA KETAT: Sejumlah petugas Dinas Perhubungan, Kabupaten Banggai, saat berjaga di pintu masuk Pasar Simpong, Senin (11/1). [Foto: Istimewa]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/01/DISHUB-PASAR-SIMPONG.jpg)
![Barito MERANGKAK NAIK: Salah satu tempat berjual Barito di Pasar Simpong Luwuk. (Foto: Upic Basri]](https://luwukpost.id/wp-content/uploads/2021/01/Barito.jpg)