Metro

Kota Luwuk Bersih dari APK dan BK Paslon

LUWUK, LUWUK POST-Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Luwuk, mulai melakukan pembersihan Alat Peraga Kampanye (APK) dan Bahan Kampanye (BK) pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), serta calon bupati dan wakil bupati Banggai, yang masih terpajang hingga Senin malam (7/12).

Berdasarkan informasi yang disampaikan salah seorang Anggota Panwascam Luwuk, Mahmud Basir, jumlah APK yang telah dibersihkan yakni baliho sekira 140 buah, spanduk 200 buah, dan billboard 10 buah. Sementara BK berupa stiker paslon sekira 1.200 buah, dan umbul-umbul 800 buah.

Ia menjelaskan, penyisiran dan pembersihan APK dan BK paslon tersebut, dimulai dari wilayah Sekretariat Panwascam Luwuk di Kilometer Dua (KM2) Kelurahan Bungin Timur, dilanjutkan ke ke wilayah Polsek Luwuk, wilayah Karaton, Tanjungsari, Garuda, Rajawali, Pelita, Mangkio Baru dan Kampung Baru.

Selanjutnya, tim kembali bergerak menuju jalur Kampus Unismuh Luwuk, Kampus Akper, SMA 2 Luwuk hingga Kaleke, Jalur Dua, belakang RSUD Luwuk dan kembali ke Sekretariat Panwascam Luwuk.

“InsyaAllah sudah dibersihkan. Namun tidak menutup kemungkinan jika masih ada yang terlewatkan. Sehingganya karena ini sudah bukan lagi tahapan kampanye, maka untuk masyarakat yang di sekitar rumahnya ada APK maupun BK yang terlewatkan, silahkan diturunkan. Namun jika tidak berani, silahkan informasikan ke Panwascam,” imbuhnya. (and)