Dibangun 2019, Dihuni 2021

Luwukpost.id -

BANGGAI, LUWUK POST-Setelah Wenny Bukamo berperkara dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), pemeriksaan menjalar ke sejumlah pejabat daerah di Kabupaten Banggai Laut.

LKBN Antara melaporkan, pada 16 Desember 2020, komisi antirasuah memeriksa Kabid Bina Marga Dinas PUPR Pemkab Banggai Laut M Zain, Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Banggai Laut Ramli Hi Patta, Ketua Pokja Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pemkab Banggai Laut Nasir Gobel, saksi Kabag Kesra Pemkab Banggai Laut Syafrudin R. Sapa, dan wiraswasta.

Kepala Bagian Kesra tak menampik jika diperiksa berkaitan dengan pembangunan asrama mahasiswa di Kota Palu. Pejabat yang dikenal bersih itu, menjelaskan kepada penyidik perjalanan pembangunan. “Saya tidak lama diperiksa,” jelas Syafrudin, Jumat (17/12/2020).

Asrama mahasiswa di Kota Palu dibangun sejak tahun anggaran 2019, tetapi tak tuntas hingga akhir tahun. Kemudian ditender kembali oleh pemerintah Kabupaten Banggai Laut pada tahun anggaran 2020. Total anggaran pembangunan Rp 2,2 miliar, asrama itu prototipe dengan yang telah berdiri di Kota Gorontalo.

Ditender dua tahun anggaran dan sempat ditelusuri KPK, asrama mahasiswa di Kota Palu yang terletak di Jalan Tolamunte, Kelurahan Tondo, akhirnya diresmikan, Sabtu (9/1).

Dalam sambutannya, Pelaksana tugas Bupati Banggai Laut Tuty Hamid menerangkan, asrama ini terdapat 16 kamar dan dapat menampung hingga 64 orang mahasiswa dengan beberapa fasilitas lainnya. Pembangunan asrama tersebut merupakan salah satu upaya dan komitmen pemerintah untuk menyediakan fasilitas pendukung bagi mahasiswa yang menempuh pendidikan di luar daerah.

Selain dapat meringankan beban pembiayaan orangtua, asrama mahasiswa tersebut dapat dijadikan sebagai pemersatu mahasiswa Kabupaten Banggai Laut, juga sebagai tempat diskusi untuk mengasah intelektual sehingga dapat meningkatkan prestasi mahasiswa, menambah pengetahuan, wawasan agar dapat mengabdikan diri untuk kemajuan Kabupaten Banggai Laut nantinya.

“Saya berpesan kepada mahasiswa yang menempati asrama ini, agar dapat menjaga dan memanfaatkan fasilitas asrama, dapat menjaga diri serta berbaur dengan masyarakat sekitar. Jadikan asrama ini sebagai tempat belajar dan dapat menikmati fasilitas yang sudah disediakan,” ucap Pelaksana tugas Bupati Banggai Laut, Tuty Hamid.

Peresmian bangunan baru itu  dihadiri oleh pejabat teras pemerintah Kabupaten Banggai Laut, di antaranya Penjabat Sekretaris Daerah Idhamsyah, asisten, staf ahli bupati, serta beberapa pimpinan organisasi perangkat daerah. Selain itu, Wakil Ketua II DPRD Banggai Laut Mohamad Tanjung Pawara dan sejumlah anggota legislatif. (ali)